Kamis, Juli 21, 2022

Memasuki Tahun Pelajaran Baru, SDN 2 Craken Adakan Rapat dengan Wali Murid

 

Lensa Edukasi Duken - Memasuki Tahun Pelajaran 2022/2023, SDN 2 Craken menyelenggarakan rapat dinas di gedung aula SDN 2 Craken, Kamis(21/7/2022). Rapat dinas diikuti  Kepala Sekolah, Dewan Guru, Ketua Komite dan seluruh Wali Murid.

Dalam sambutannya, Kepala SDN 2 Craken, Bapak Saelan, S.Pd mengatakan bahwa agenda rapat tersebut terkait dengan persiapan menghadapi kurikulum baru yaitu Kurikulum Merdeka sebagai acuan dalam pembelajaran tahun ini.

"Kami sampaikan kepada seluruh stakeholder SDN 2 Craken bahwa tahun ini khususnya kelas 1 dan kelas 4, menggunakan Kurikulum Merdeka. Sedangkan untuk kelas 2,3, 5, dan 6 masih menggunakan kurikulum K13". Ungkapnya.

Selain membahas tentang perubahan kurikulum, agenda tersebut juga membahas pengaturan kelas serta hal lain terkait dengan persiapan pembelajaran.

Selain itu dalam kesempatan yang sama juga disampaikan Sosialisasi tentang Pengelolaan Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) kepada Komite dan Wali Murid. Hal ini dilakukan sebagai bentuk transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan keuangan lembaga.

Salah satu wali murid, Mahfud Tohari, mengatakan cukup puas dan paham mengenai penjelasan yang disampaikan terkait dengan dana BOS tersebut.

"Kami selaku wali murid sangat puas dengan apa yang disampaikan oleh pihak lembaga SDN 2 Craken. Kami juga sangat mengapresiasi terhadap pengelolaan administrasi lembaga yang sangat terbuka, sehingga tidak banyak pertanyaan dari wali murid". Tuturnya.

Rapat ditutup dengan lantunan do'a dari Bapak Komarudin selaku Ketua Komite.

(Humas) 










Tags :